Download Surat Keputusan (SK) Kwarnas Nomor 175 Tahun 2012

download sk kwarnas nomor 175 tahun 2012
Pict From Instagram - @tria.amallia
KakaKiky - Pada mater Pramuka sebelumnya yang berjudul “8 Tanda Penghargaan Dalam Gerakan Pramuka” kita sudah pernah membahas sedikit tentang SK Kwarnas Nomor 175 Tahun 2012. Nah, di postingan ini kita akan ulas kembali sedikit mengenai hal tersebut, kemudian pada postingan ini iky juga akan membagikan file SK Kwarnas Nomor 175 Tahun 2012 kepada sobat Pramuka semua. Yuk cek selengkapnya di bawah ini.

Apa itu SK Kwarnas No.175 Tahun 2012?
Yang dimaksud dengan SK Kwarnas Nomor 175 Tahun 2012 adalah Surat Keputusan Kwartir Nasional yang mengatur tentang pengusulan, pertimbangan, serta penganugerahan dan pemakaian tanda penghargaan dari Gerakan Pramuka atau badan lainnya, sehingga dapat dilaksanakan dengan tertib dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dalam Gerakan Pramuka.

SK Kwarnas Nomor 175 Tahun 2012 ini dikeluarkan oleh Kwartir Nasional pada tanggal 21 Desember tahun 2012 di Kota Jakarta. Merupakan penyempurnaan dari SK Kwarnas sebelumnya yaitu SK Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 184.A tahun 2008.

Download File SK Kwarnas No.175 Tahun 2012
Nah, file ini sebenarnya sangat penting untuk kamu miliki dan memahaminya dengan seksama. Karena di dalamnya sudah dijelaskan dengan sangat lengkap tentang segala macam hal tentang Tanda Penghargaan dalam Gerakan Pramuka.

Buat kamu yang ingin mendownload filenya sangat mudah, tinggal klik tombol download yang ada di bawah ini. Jika belum paham cara mendownload file di blog KakaKiky, silahkan klik tombol ‘Cara Download’.

Nah sobat, itulah pengertian tentang SK Kwarnas No.175 Tahun 2012 lengkap dengan filenya yang bisa kamu download dengan mudah. Cukup sekian postingan kali ini, semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasanmu tentang Gerakan Pramuka. Wassalamu’alaikum and Be Prepared!